Medan (ANTARA News) - Produk informasi teknologi (IT) buatan China telah menguasai pasar Medan karena harganya yang murah.
Ketua Forum Komunikasi Pengusaha Komputer Medan (Fomikom) Liantono di Medan, Kamis, mengatakan, produk IT sudah menjadi kebutuhan mutlak bahkan menjadi prioritas utama masyarakat.
Peluang itu dimanfaatkan China dengan terus memperbanyak produksi dan penetrasi pasarnya yang cukup gencar.
"Tidak heran kalau kemudian pasar IT dikuasai produk China, apalagi kualitasnya masih dianggap memadai dan di Medan produk China sudah menguasai pasar hampir 80 persen," katanya.
Dia menjelaskan, China bisa melepas produknya dengan harga murah karena upah tenaga kerjanya khusus di industri produk multimedia rendah, sehingga biaya produksi menjadi lebih rendah,
"China juga mengejar pasar Medan, karena pasarnya masih cukup besar," ujar Liantono.
Pangsa pasar yang besar untuk produk China itu adalah kalangan pelajar, mahasiswa dan usaha kecil menengah dimana keuangan mereka masih terbatas ditengah kebutuhan IT yang besar.
(*)
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
10 komentar:
Pangsa pasar untuk komputer di Indonesia memang masih terbuka lebar bagi pengusaha barang satu ini.
So, pasti menguntungkan buat para pengusaha di bidang ini. Cuma ada 1 masalahnya, Indonesia lebih senang barang dengan harga yang murah tapi kualitas juga ga kalah. Da pasti bagi produsen atau distributor yang mampu memenuhi keinginan itu, bisa untung besar.
Dan Cina terkenaldengan kemampuannya untuk memproduksi produk dengan harga yang relatif lebih murah, jelas aja mereka bisa mendapatkan untung besar. Tapi, jangan sampai salah pilih juga, karena kenyataannya ga semua barang murah itu bener-bener berkualitas, ya kan?
jelas sekali negara yg paling cepat berkembang di negara china and mampu memciptakan teknologi yg hebat sehingga mampu memproduksi produknya dengan harga yg sangat murah, tapi jgn salah produk yg diproduksi biasanya bekas2 yg dikumpulin and di buat jadi baru, makanya kualitas produk yg diproduksi tidak begitu bagus, and bagi yg mau beli produk china hati2 dengan kualitasnya
Sayang ya kenapa barang dari kita kurang mengusasai pasar kita sendiri, tugas sapa ni untuk merombak ini semua???
melihat pertumbuhan ekonomi negara Cina negara-negara lain di dunia patut mewaspadai negara tersebut. dan untuk negara yang sedang berkembang terutama Indonesia sebaiknya mencontoh kegigihan negara tersebut dalam usaha mereka untuk mencapai tingkat pertumbuhan ekonomi yang tinggi.
Betulll sekali!! G setuju ama pendapat Agus..Indonesia tetep Indo lah!! Yg namanya barang murah uda pasti jadi rebutan, apalagi ada diskon?? Wah,,sebenarnya produk-produk ga bagus2 amat juga leh...Kpn indo bisa merebeut pangsa pasar ngra lain?? Perasaan dr doloee,pangsa pasar kita direbut mulu...wakakaka
yah.. mo gimana agi.. orang dimana-mana juga mottonya pasti ai phi ai chi...
tapi produk cina jg murah-murah cepet rusak kok, jadi daripada beli murah trs ganti-ganti, mending belih mahal aja sekalian yang laen.. lebih ekonomis klo diitung2.. cm klo masalah sparepart, manx sparepart cina lebih murah loh..
karena biaya produksi di Cina lebih murah, makanya banyak perusahaan besar di dunia berlomba-lomba bikinpabrik di cina, jadi jangan heran klo liat barang bermerk taoi made in China agi.. harap maklum aja.. Chinamanx sedang pesat kemajuannya...
Indonesia bai2..
^^v
Diindo sech, manx segala halnya bisa bersaing, apalagi kalau soal IT, soalnya kalau zaman sekarang semua orang dah butuh IT, dan segalanya butuh IT, apalagi kek buatan china, yang udah murah makanya bisa kuasi pasar medan, soalnya org Indo suka yg murah, berkualitas.... barang yg murah belum tentu semuanya berkualitas iya kan....
Yang nama nya soal IT pasti semua gak mao ketinggalan deh.. Apa karna dianggap produk dari luar negeri yah, jadi banyak peminat nya. Terus produk dalam negeri kalah bersaing dong, gimana tuh
Wah.. Cina makin maju aja yah..
skg IT jg mau dipimpin oleh Cina..
kenapa yah Cina bs makin maju..
kog indo gak maju2 yah..
kapan yah produk IT buatan Indo bd menguasai pasar negara lain yah..
Cina sekarang emanx udh berkembang ya..buktinya barang2 buatan china udh sgt laku d pasaran khususnya pasar Indonesia karena harganya yg lbh murah dari buatan negara lain...
Posting Komentar